Pengaruh Tingkat Suku Bunga, Kurs Mata Uang Dan Inflasi Terhadap Penanaman Modal Asing (PMA) Dalam Perspektif Ekonomi Islam
Studi Pada Negara ASEAN Yang Termasuk Kategori Lower Middle Income Pada Tahun 2015 – 2024
DOI:
https://doi.org/10.37726/j3h69z14Keywords:
Penanaman Modal Asing, Tingkat Suku Bunga, Kurs Mata Uang, InflasiAbstract
Di negara-negara yang pendapatannya masih menengah kebawah umumnya memiliki keterbatasan pembiayaan untuk melakukan pembangunan, industri, pengadaan teknologi maupun sektor lainnya. Oleh karena itu, penanaman modal asing mejadi salah satu alternatif utama untuk menutupi pembiayaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat suku bunga, kurs mata uang dan inflasi terhadap penanaman modal asing dalam perspektif ekonomi islam. Penelitian ini menggunaka metode pendekatan secara kuantitatif yang di analisisnya menggunakan metode data panel, populasi studi mencakup negara yang ada dikawasan Asean yang termasuk kategori pendapatan menengah kebawah pada sebagian besar periode tahun 2015 -2024. Metode sampel yang digunakan adalah sampling jenuh, sedangkan teknik analisis data yang dipergunakan adalah data panel dengan menggunakan perangkat lunak EViews 10. Dengan hasil temuan bahwa tingkat suku bunga dan kurs mata uang secara parsial tidak berpengaruh terhadap penanaman modal asing di Asean, sedangkan inflasi berpengaruh positif signifikan terhadap penanaman modal asing di Asean. Namun variabel Tingkat suku bunga, kurs mata uang dan inflasi secara simultan berpengaruh terhadap penanaman modal asing di Asean. Dalam perspektif Ekonomi Islam, pengelolaan variabel tingkat suku bunga, nilai tukar mata uang, dan inflasi hendaknya dilakukan berdasarkan prinsip-prinsip keadilan, transparansi, dan kemaslahatan. Tingkat suku bunga dalam sistem konvensional dipandang tidak sesuai dengan nilai-nilai syariah karena mengandung unsur riba, yang secara tegas dilarang dalam Al-Qur’an. Oleh karena itu, sistem ekonomi Islam mendorong penerapan skema investasi berbasis bagi hasil sebagai alternatif yang lebih adil dan beretika. Nilai tukar mata uang perlu distabilkan melalui kebijakan moneter yang bebas dari praktik spekulatif dan manipulatif, guna menciptakan kepastian dan kepercayaan dalam aktivitas ekonomi. Sementara itu, inflasi harus dikendalikan agar tidak merugikan masyarakat, khususnya golongan berpendapatan rendah, serta agar daya beli tetap terjaga. Dengan pengelolaan ketiga variabel tersebut yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah, diharapkan iklim investasi yang sehat dan berkelanjutan dapat tercipta di negara-negara yang menerapkan ekonomi Islam.
References
Adhina Putri, A., Pratomo, D., & Ermawati, L. (2024). Pengaruh Harga Internasional, Nilai Tukar Rupiah, Dan Nilai Produksi Terhadap Ekspor Minyak Kelapa Sawit Di Indonesia Tahun 2010-2023 Dalam Perspektif Ekonomi Islam. Inovasi Ekonomi Dan Bisnis, 06(1), 25–34.
Agus Tri Basuki dan Nano Prawoto. (2016). Analisis Regresi dalam Penelitian Ekonomi dan Bisnis: Dilengkapi Aplikasi SPSS dan Eviews. Rajawali Pers.
Apriliana, E. A., & Soebagiyo, D. (2023). Analisis Pengaruh Nilai Tukar Rupiah dan Tingkat Suku Bunga Terhadap Penanaman Modal Asing di Indonesia Melalui Pendekatan Taylor Rule Tahun 1999-2021. Jurnal Bisnis Dan Manajemen, 3(2), 314–322.
Aprilinafiah, M., Basalamah, Z., & Pembangunan, E. (2021). Miftahun Aprilinafiah. Zakik Basalamah BEP, 2(2), 191–208.
Chapra, M. U. (2016). The future of economics: An Islamic perspective (Vol. 21). Kube Publishing Ltd.
Dewi, P. K., & Triaryati, N. (2015). Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Suku Bunga Dan Pajak Terhadap Investasi Asing Langsung. E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana, 4(4), 866–878.
Dita Amelia, Dimas Pratomo, T. R. (2022). Analisis Pengaruh Foreign Direct Invesment, Jumlah Tenaga Kerja, dan Inflasi terhadap Industri Manufaktur di Beberapa Negara ASEAN Tahun 2014-2019. Repository UIN Syarif Hidayatullah, 4.
Dunning, J. H. (1980). Theory Towardan Eclectic Production : of International Tests Some Empirical. Journal of International Business Studies, 11(1), 12–23.
E E Nainggolan, N., & Yusnida. (2025). Pengaruh Upah Minimum Provinsi, Suku Bunga, dan Nilai Tukar Terhadap Investasi Asing Langsung di Indonesia Tahun 1993-2023. Jurnal Ekonomi Pembangunan, 7(1), 213–219. https://jurnal.usi.ac.id/index.php/ekuilnomi/article/view/1063?articlesBySimilarityPage=8
Kristianto, A., Zuhroh, I., & Anindyntha, F. A. (2024). Pengaruh Fundamental Makroekonomi Terhadap Penanaman Modal Asing Di Asean. Media Ekonomi, 32(1), 23–32. https://doi.org/10.25105/v32i1.18605
Manan, S. A., & Aisyah, S. (2023). Pengaruh Produk Domestik Bruto, Tingkat Suku Bunga, Inflasi, dan Pertumbuhan Ekonomi terhadap Foreign Direct Investment di Asean. Ekonomis: Journal of Economics and Business, 7(1), 159. https://doi.org/10.33087/ekonomis.v7i1.764
Napitupulu, R. B., Simanjuntak, T. P., Hutabarat, L., Damanik, H., Harianja, H., Sirait, R. T. M., Tobing, L., & Ria, C. E. (2021). Penelitian Bisnis, Teknik dan Analisa dengan SPSS - STATA - Eviews. Madenatera.
Parakkasi, I. (2016). Analisis Dampak Suku Bunga Terhadap Pertumbuhan Sektor Riil dan Sektor Investasi Dalam Perspektif Syariah di Kota Makassar. Laa Maisyir, 3(1), 20–45.
Pratiwi, D. R. (2022). Analisis Faktor Determinasi Penanaman Modal Asing (Pma) Langsung Di Asean. Jurnal Budget : Isu Dan Masalah Keuangan Negara, 5(1), 47–66. https://doi.org/10.22212/jbudget.v5i1.38
Putri, N. K., Komara, & Setyowati, T. (2021). The Effect of Exchange Rate, Economic Growth, Inflation, and Interest Rate on Foreign Direct Investment in Indonesia. JKBM: Jurnal Konsep Bisnis Dan Manajemen, 8(1), 11–25. https://doi.org/10.31289/jkbm.v7i2.5422
RI, Kemenag. (2022). Al-Baqarah Ayat 275. NU Online.
Saputra Dewo, T., Kumaat, R. J., Mandeij, D., Pembangunan, J. E., Ekonomi, F., & Bisnis, D. (2023). Pengaruh Tingkat Kurs Inflasi dan Produk Domestik Regional Bruto terhadap Fluktuasi Penanaman Modal Asing Langsung di Sulawesi Utara. Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi, 23(5), 1–12. https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/jbie/article/view/48038
Sari, Y. (2024). Kebijakan Moneter Islam Dalam Upaya Mengendalikan Inflasi. Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam, 10(1), 621. https://doi.org/10.29040/jiei.v10i1.11938
Sugiono. (2009). Metode Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, dan R & G (p. 243). Alfabeta.
Sugiyono. (2016). Pdf-Buku-Metode-Penelitian-Sugiyono_Compress.Pdf (p. 62).
Vo, D. H., Vo, A. T., & Zhang, Z. (2019). Exchange rate volatility and disaggregated manufacturing exports: Evidence from an emerging country. Journal of Risk and Financial Management, 12(1), 12.
Zulfa, F. N., & Millati, N. (2023). Analisis Pengaruh Produk Domestik Bruto (PDB), Nilai Tukar, dan Suku Bunga Terhadap Foreign Direct Investment (FDI) di Indonesia Periode Tahun 2015Q1 – 2022Q4. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, 9(16), 233–249.
1.png)
1.png)






